Isuzu Astra Motor Indonesia mulai pemanasan sebelum tiba gelaran akbar GIIAS 2017 dengan meluncurkan SUV Isuzu mu-X facelift. Isuzu New mu-X model tahun 2017 hadir dengan dua pilihan yaitu Premiere dan Royale. Pilihan lain adalah tipe penggerak 4x4 bertransmisi manual untuk menyasar pasar fleet.
Isuzu mu-X pertama kali dluncurkan 18 Agustus 2014 itu masih mengusung konsep desain tangguh dibalut kelengkapan fitur dan gaya sporty. Isuzu New mu-X 2017 berdesain lebih agresif dengan tambahan ragam fitur kenyamanan, dan bermacam teknologi keselamatan terkini. Selain itu, kehadiran mu-X 4x4 bertransmisi manual merupakan hal baru.
Isuzu menyebut SUV beridentitas New mu-X 2017 ini lebih berdesain aggressive, fitur yang makin membuat penumpang nyaman dalam berkendara, ditambah lagi dengan bermacam teknologi keselamatan terkini, serta lebih terasa keseimbangan antara engine performance dan efisiensinya.
Kini tersedia monitor 13 inci yang menempel pada bagian langit-langit yang bisa dinikmati penumpang belakang untuk mu-X varian Royale. Bahkan kini juga ada fitur Passive Entry and Start System, Corner Sensor, Auto Cruise dan All View Monitor.
Selain fitur tersebut, ada juga tambahan fitur keselamatan terbaru, seperti Hill Descent Control yang membantu pengemudi saat menuruni lereng curam. Hill Start Assist yang membantu pengemudi untuk start di tanjakan. Electronic Stability Control yang membantu pengemudii saat menikung pada kecepatan tinggi di jalan yang licin. Brake Assist dan Electric Brake Force Distribution yang membantu pengemudi untuk melakukan pengereman darurat dengan aman. Traction Control System untuk menjaga agar mobil tidak selip.
Secara visual, perubahan paling mudah terlihat pada lampu utama yang menggunakan lampu proyektor dan LED untuk lampu DLR. Pada varian termahal, mu-X Royale, kini juga mendapat pelek 20 inci model baru dan pintu bagasi elektrik. juga muncul 1 warna baru bernama Havana Brown.
Isuzu Indonesia masih mempertahankan dapur pacu lawas untuk kedua varian mu-X. Unit 2.500 cc turbo diesel masih tampak menghuni engine bay mu-X. Sumber tenaga berteknologi common rail ini mampu melecutkan daya 136 ps dan torsi mencapai 320 Nm. Mesin tersebut juga dipakai pada varian 4x4.