14 January 2020
dilihat 85x
Mobilku.com - Toyota telah mengumumkan produksi Yaris Gazoo Racing yang berbasis WRC. GR Yaris akan menjadi mobil rally yang bisa digunakan di jalanan umum dan dijual dengan harga yang terjangkau.
Toyota GR Yaris berbasis WRC ini lebih mengedepankan spesifikasi powertrainnya daripada estetika dari kendaraan tersebut. Mobil tersebut menggunakan mesin 1.6-liter 3 silinder yang menghasilkan output 257 hp dengan torsi 360 Nm. GR Yaris WRC yang berbobot 1280 kg ini dapat berakselerasi dari 0-100 km/h dalam 5,5 detik dengan traksi dan grip tikungan yang sangat baik berkat sistem penggerak all-wheel-drive nya.
Mobil rally terbaru dari Toyota ini disebut-sebut sebagai penerus dari Celica GT-Four yang merupakan leluhurnya. Toyota Celica mulai berpartisipasi dalam lomba rally pada tahun 1986 dan terus berjaya hingga tahun 1990an.
0 Komentar
Tambah Komentar