https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/1654834a-1eee-482c-abd5-f05cde92f779.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/f4fa1831-d7a3-4cbf-853c-97506c087a72.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/43310264-c98c-4fb6-8b36-0595bb639419.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/8e03f582-da76-48c0-a7f6-b9e77f25cca6.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/40ae9ee9-9c27-4bf1-b5e8-ae3d2af7e983.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/073d1029-f32f-4b93-aaf1-807950bcdfb8.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/85a38fcd-d81f-491b-a842-eb6d0b62ca90.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/f0d61068-42d3-42d1-bc1c-c82d2cd26eba.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/146cb69f-f789-494e-ab1a-84dedc73b1f5.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/afd3e1ca-f1e0-49bf-b703-7aaa6f002e7a.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/deba0df8-5cd7-468a-9825-20ffdb1f8686.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/dbf89714-4b24-484a-a477-68e9e0c7b884.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/1654834a-1eee-482c-abd5-f05cde92f779.jpg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/f4fa1831-d7a3-4cbf-853c-97506c087a72.jpg

Toyota dan Daihatsu Produksi Mobil Kembar Lagi

06 November 2019

dilihat 746x

Mobilku.com - Toyota Motor Corporation mengumumkan akan memulai penjualan Toyota Raize di dealer Toyota secara nasional pada 5 November. Raize adalah mobil penumpang kecil SUV kompak yang panjangnya kurang dari empat meter. Hadirnya mobil ini memenuhi keinginan pelanggan yang ingin memuat mobil mereka dengan banyak barang, tetapi juga ingin memiliki mobil yang tidak terlalu besar dan mudah dikendarai.


Toyota Raize adalah sebuah mobil kompak pertama yang diproduksi oleh Daihatsu Motor Corporation. Karena itu Daihatsu sendiri juga akan memperkenalkan SUV kembaran Raize bernama Rocky (versi baru dari Daihatsu Rocky tahun 1990an).


Daihatsu yang menggabungkan platform pembuatan mobil generasi berikutnya (DNGA) yang mengantisipasi pengembangan produk untuk merek Toyota dan Daihatsu. Semua aspek mobil termasuk platformnya dan unit powertrain baru dikembangkan, dengan tujuan mewujudkan tingkat performa berkendara yang luar biasa, kemewahan, keamanan, dan ketenangan pikiran. Diperkirakan kedua mobil tersebut akan menggunakan mesin turbo berkapasitas 1.000 cc dengan output 97 hp dan torsi 140 Nm.


Raize yang baru menampilkan bodi yang ringkas dengan panjang hanya 3.995 milimeter dan lebar 1.695 milimeter. SUV ini dilengkapi dengan fender yang memberikan kesan kokoh untuk sebuah SUV. Untuk kabin interiornya, Toyota Raize / Daihatsu Rocky termasuk yang paling luas untuk di kelasnya. Kursi penumpang di bagian belakang dapat dilipat untuk menambahkan ruang bagasi.


Kabarnya, Daihatsu Rocky akan dijual lebih mahal daripada Toyota Raize. Tipe X (penggerak roda depan) adalah tipe termurah yang ditawarkan oleh Toyota dengan harga 1.679.000 Yen atau sekitar Rp 215 juta. Tipe termahalnya adalah tipe Z yang mempunyai penggerak 4WD dijual seharga 2.282.200 Yen atau sekitar Rp 293 juta.


Sedangkan untuk Daihatsu Rocky, tipe termurahnya adalah tipe L (penggerak roda depan) akan dijual seharga 1.705.000 Yen atau sekitar Rp 219 juta. Tipe termahalnya adalah tipe Premium yang berpenggerak 4WD dijual seharga 2.422.200 Yen atau sekitar Rp 311 juta.

0 Komentar


Tambah Komentar