10 December 2019
dilihat 346x
Mobilku.com - XC40 Recharge adalah kendaraan listrik Volvo yang pertama. Pada awalnya kendaraan tersebut dirancang untuk memiliki ukuran baterai maksimum di bawah 70 kWh. Tetapi produsen mobil asal Swedia tersebut merubah keputusannya setelah Model 3 memperkenalkan tipe Long Range nya. Volvo kemudian meningkatkan XC40 Recharge dengan ukuran baterai maksimum tersebut menjadi 78 kWh.
Henrik Green (kepala Volvo bagian teknologi) mengatakan, “kami melakukan penambahan ukuran baterai pada XC40 Recharge. Kami pikir kami memiliki keseimbangan yang bagus antara biaya dan ukuran sebelumnya, tetapi setelah kami melihat dirilisnya Model 3 Long Range, mungkin Tesla memiliki relevansinya disini.”
Dilaporkan bahwa Volvo “mengerti mereka harus merespon” setelah melihat ukuran baterai pada Tesla Model 3 yang berukuran 75 kWh. Volvo telah menemukan solusinya dengan menambahkan beberapa modul pada baterainya.
Henrik Green mengatakan, “hal ini akan membuat harganya menjadi sedikit lebih mahal, tetapi dengan menambahkan jumlah jangkauan, kami akan berada di area yang sama dengan Tesla Model 3.”
SUV listrik Volvo bertenaga 402 horsepower ini dilengkapi dengan powertrain dual-motor dan dengan jangkauan lebih dari 402 km dalam siklus pengujian WLTP. EV yang berbasis pada platform XC40 tersebut dapat berakselerasi dari 0-100 km/h dalam waktu 4,7 detik dan memiliki kecepatan tertinggi secepat 180 km/h. Volvo mengenakan biaya untuk reservasinya sebesar $1,000 atau sekitar 14 juta Rupiah untuk XC40 Recharge. Walaupun harga resminya masih belum diumumkan, diperkirakan akan berkisar seharga $50,000 sebelum insentif lainnya.
Green mengakui bahwa pada awalnya ia tidak yakin tentang keputusannya untuk menggunakan baterai 78 kWh, tetapi sekarang ia sadar bahwa hal itu merupakan cara yang tepat untuk dilakukan. Bahkan, ia sekarang berharap Volvo dapat membuat keputusannya lebih cepat. SUV listrik dari Volvo ini diperkirakan akan hadir di AS pada akhir tahun 2020.
0 Komentar
Tambah Komentar