https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/74b4268e-6c4f-44c9-b8ef-5ec51e4ff32a.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3f840e2a-803a-4bc4-9cbe-369fcb849d97.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/a0598d2a-0779-4bb3-b65b-3f457d001f7c.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/a722f20f-f4d9-45dc-bda3-4f859626ca9d.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3e3aac7b-56a9-4cea-947a-45eab84eb3a8.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/74b4268e-6c4f-44c9-b8ef-5ec51e4ff32a.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3f840e2a-803a-4bc4-9cbe-369fcb849d97.jpeg

Ternyata Segini Biaya Bensin Full Tank Untuk All New Toyota Vellfire Hybrid

08 March 2024

dilihat 961x

Mobilku.com - Toyota Vellfire hybrid yang belum lama ini rilis diketahui memiliki kapasitas tangki sebesar 60 liter. Kalau diisi full tank dari nol, kira-kira perlu keluar uang berapa ya?


Toyota Vellfire hybrid memiliki spesifikasi yang tak jauh berbeda dari kembarannya Alphard hybrid. Begitu juga kalau bicara soal kapasitas tangki bensin. Vellfire hybrid memiliki kapasitas tangki sebesar 60 liter seperti halnya Alphard hybrid.


Dengan kapasitas tangki sebesar itu, pemilik Vellfire hybrid tentu harus merogoh kocek agak dalam ketika harus mengisi tangki dari nol sampai penuh. Soal jenis BBM-nya, Vellfire hybrid yang mengusung mesin A25A-FXS tersebut hanya boleh menggunakan bahan bakar bensin tanpa timbal dengan angka oktan 91 atau lebih tinggi sebagaimana tercantum dalam buku panduan manualnya.


Biaya Isi Full Tank Vellfire Hybrid

Mengacu pada panduan tersebut, artinya Vellfire hybrid hanya boleh 'minum' BBM berjenis Pertamax, Shell Super, Revvo 92, dan BP 92. Nah berikut ini gambaran biaya mengisi full tank Vellfire hybrid dari nol sampai penuh.


Pertamax (Rp 12.950 per liter): Rp 777.000

Shell Super (Rp 14.530 per liter): Rp 871.800

Revvo 92 (Rp 14.000 per liter): Rp 840.000

BP 92 (Rp 13.990 per liter): Rp 839.400


Biaya isi full tank di atas bersifat estimasi. Tentu akan berbeda bila pengisian tak dilakukan saat posisi tangki nol. Sekadar informasi tambahan, mesin yang diusung Vellfire hybrid itu memiliki tenaga 191 hp dan torsi 239 Nm. 


Mesinnya dipadukan dengan transmisi CVT. Sistem hybrid di kedua mobil tersebut diklaim lebih efisien dalam penggunaan bahan bakar. Dalam pengujian internal, konsumsi BBM berada di kisaran 1: 16,5 - 1:17,5.



0 Komentar


Tambah Komentar