Software Hadang VW Golf Mk8
27 April 2019
Mobilku.com - Generasi ke-8 Volkswagen Golf (Golf Mk8) mungkin batal debut di Frankfurt Motor Show, September 2019. Penyebabnya masalah software.
Isu itu terungkap saat board member VW, Jurgen Stackman bertemu media di Shanghai Motor Show 2019. "Kami tidak pernah menyembunyikan fakta bahwa software, area yang sangat penting untuk produk-produk masa depan merupakan tantangan yang sangat berat untuk kami," katanya. "Kami punya pekerjaan rumah. Dan tim kami mendapat tekanan besar."
Salah satu persoalan yang memusingkan adalah over-the-air updates. Ini jenis update yang memungkinkan pabrikan untuk mengirim software tambahan bahkan fitur baru langsung ke mobil. Bukan lagi meminta pemilik mobil membawa mobilnya ke dealer untuk update secara fisik. Persoalan paling rumit, kata Stackman adalah aspek keamanan OTA dan persyaratan homologasi yang berbeda-beda dari satu negara ke negara lain.
Persoalan ini mempengaruhi produksi Golf baru. Menurut majalah Jerman Der Spiegel awal bulan ini, VW rencananya memproduksi 80 ribu unit Golf pada tahun ini. Namun rencana itu dikoreksi jadi 10.000 unit. Namun tanggal dimulainya pemasarannya tidak berubah. Tanggal 24 Februari 2020, Golf dijadwalkan dijual di Jerman, kemudian Eropa dan negara-negara lain didunia. (*)