22 November 2019
dilihat 97x
Mobilku.com - Developer real estate Culdesac mengumumkan rencana mereka untuk membangun lingkungan bebas kendaraan pertama di Amerika Serikat, tepatnya di Arizona. Para penghuni tidak akan memiliki mobil pribadi atau tempat parkir, walaupun lingkungan tersebut akan mengakomodasikan tempat parkir untuk para pengunjung, dan moda transportasi berbasis mobil, seperti ridesharing. Culdesac merupakan developer pertama yang sengaja membangun skala lingkungan berkapasitas 1.000 orang yang berkonsep bebas mobil.
Culdesac ingin mengubah paradigm transportasi yang telah berevolusi melampaui ketergantungan mobil pribadi dengan sebuah proyek senilai $140 juta atau sekitar 1,97 triliun Rupiah disebut Culdesac Tempe. Perusahaan tersebut juga telah mengumumkan bahwa mereka telah mendapatkan dana dari investor sebesar $10 juta untuk biaya operasional korporasi.
Proyek Tempe menandai kesepakatan pertama dan satu-satunya antara kota dan developer untuk membangun komunitas berskala lingkungan dengan tidak adanya parkir di dalam rumah. Rencana untuk Culdesac Tempe menunjukkan lingkungan bagi pejalan kaki dengan letaknya yang langsung ke LRT dan dekat dengan pusat pekerjaan yang padat di pusat kota Tempe. Tanpa tempat parkir, Culdesac Tempe mampu menawarkan tiga kali lipat jumlah rata-rata green space bersama dengan banyaknya halaman dan ruang komunitas.
Tempe dipilih untuk memiliki lingkungan bebas mobil pertama karena pasar kerja yang berkembang pesat, populasi yang tumbuh, dan lahan yang tersedia langsung ke LRT. Selain itu, pemimpin setempat memiliki reputasi untuk menjadi inovatif, berpikiran maju, dan berorientasi pada tindakan. Culdesac sedang mengevaluasi lokasi untuk proyek tambahan, termasuk di kota Dallas, Denver, dan Raleigh-Durham.
0 Komentar
Tambah Komentar