Smartphone LG G6 mendapat sambutan cukup menyenangkan dengan catatan pre-order mencapai 40.000 di Korea Selatan saja. Angka puluhan ribu itu dicapai hanya dalam waktu empat hari. Ini menjadi sinyal bagus bagi LG G6 walaupun Samsung Galaxy S8 dan S8+ sudah siap-siap meluncur. Flagship ponsel Galaxy ini rencananya diluncurkan 29 Maret mendatang.
ponsel LG G6 menawarkan panel layar sentuh yang unik dengan resolusi 1440 x 2880 berukuran 5,7 inch. Layar FullVision ini mengusung aspek rasio 18:9. Meskipun tidak bisa membeli prosesor paling canggih saat ini, Snapdragon 835, namun pilihan Snapdragon 821 SoC cukup memadai.
LG juga membekali G6 dengan kemampuan melindungi diri dari air dan debu yang sesuai dengan sertifikasi IP68. Ponsel ini akan secara resmi diperkenalkan pada dunia pada 10 Maret mendatang. Di Amerika Serikat ponsel ini akan diluncurkan 7 April.