04 December 2019
dilihat 179x
Mobilku.com - Dengan kenaikan saham baru-baru ini, Tesla telah melampaui Daimler untuk menempati posisi nomor 3 dalam daftar produsen mobil paling berharga di dunia. Peningkatan ini muncul setelah berita Gigafactory 4 yang terletak di Berlin. Banyak yang mungkin melihat datangnya Tesla ke Jerman sebagai tamparan di hadapan beberapa pemain lama perusahaan otomotif, tetapi banyak juga yang melihatnya hanya untuk mempercepat transisi masyarakat menuju energi yang ramah lingkungan.
Perolehan posisi Tesla diatas Daimler membuat pencapaian ini sangat menarik ketika Elon Musk sedang mendirikan Gigafactory 4 di Berlin. Saat ini, perusahaan Tesla senilai hampir $ 64 miliar (903 triliun Rupiah) sementara Daimler bernilai hampir $ 63 miliar.
Jika dibandingkan dengan kendaraan lain yang dibuat oleh perusahaan lain, mobil Amerika pada umumnya dianggap tidak begitu bagus. Toyota dikenal sebagai salah satu merek yang paling aman dan dapat diandalkan, sedangkan Mercedes dikenal dengan kemewahan. Namun, semua ini sudah berubah karena Tesla terus mendominasi pasar kelas premium. Tesla mendapatkan nilai tertinggi dalam kategori keselamatan, teknologi otonom dan akselerasi.
Tesla dipandang sebagai ancaman bagi para pemain lama produsen otomotif karena teknologi tinggi yang dimiliki mobil-mobil Tesla. Porsche memberikan tanggapan terhadap Tesla dengan memproduksi Porsche Taycan, dan meskipun banyak yang menyukainya, tidak banyak yang menyukai harganya. Dengan perolehan posisi #3 ini, Tesla berarti sudah dikagumi sebagai pemimpin dalam industri otomotif.
0 Komentar
Tambah Komentar