https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/b4f5117d-63f1-4a41-86f2-4f677fbe313e.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/b4f5117d-63f1-4a41-86f2-4f677fbe313e.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/b4f5117d-63f1-4a41-86f2-4f677fbe313e.jpeg

Lyft menambahkan fitur di app mereka yang dapat menghubungkan informasi subway di NYC

24 July 2019

dilihat 95x

Dalam beberapa bulan kedepan, Lyft mengatakan bahwa para penggunanya akan dapat mengakses informasi transportasi publik di New York secara real-time.


Versi terbaru dari aplikasi ini memperlihatkan para pengguna lokasi subway dan halte bus terdekat, begitu pula dengan tempat peminjaman sepeda yang dioperasikan oleh Lyft. Fitur ini ditujukan untuk menarik pengguna agar tidak perlu menggunakan aplikasi lain hanya untuk mencari informasi tentang subway dan sepeda.


Semua pengguna aplikasi Lyft di New York akan menerima fitur baru ini pada akhir bulan September. Untuk kota seperti New York, transportasi publik lebih cepat dan terjangkau daripada mengemudi menggunakan mobil pribadi. Sementara Lyft menyediakan jadwal kedatangan subway, perusahaan tersebut tidak memiliki kemitraan resmi dengan kota New York, sehingga para penumpang tetap harus menggunakkan MetroCard untuk menggunakan subway.


Penawaran terbaru ini dapat menarik perhatian lawmakers New York yang baru-baru ini mengesahkan aturan baru yang menargetkan industri transportasi sejenis ini. Pemerintah kota telah memberikan kritik kepada perusahaan tersebut dan kompetitornya yang menyatakan bahwa perusahaan-perusahaan tersebut telah menurunkan upah supir dan mengganggu lalu lintas.


Penambahan subway dan bus merupakan sebuah langkah Lyft menuju impiannya, yaitu menjadi layanan transportasi yang mencakup semua moda transportasi. Baik Lyft maupun saingan terbesarnya, Uber Technologies Inc., telah memberitakan investornya bahwa mereka ingin para pengguna tetap berada pada aplikasi mereka masing-masing apapun moda transportasinya, yang menyebabkan kedua perusahaan tersebut berlomba-lomba melakukan kerjasama dengan transportasi publik di berbagai kota.


Baru-baru ini Uber mengatakan bahwa mereka telah berhasil menjual lebih dari 1.200 tiket bus dan kereta di Denver sebagai bentuk kerjasama dengan transportasi publik. Lyft telah memiliki data transportasi publik di Boston, Chicago, Denver, Los Angeles, Seattle and Washington.



0 Komentar


Tambah Komentar