https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/2ac69c3e-7700-4d52-bbf6-97859026616e.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/2ac69c3e-7700-4d52-bbf6-97859026616e.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/2ac69c3e-7700-4d52-bbf6-97859026616e.jpeg

Konsep Minivan Masa Depan

23 October 2017

dilihat 92x




Minivan masa depan tergambar dalam sosok fine-comfort ride, mobil konsep Toyota yang dipamerkan di Tokyo Motor Show ke-45. Mobil konsep dengan teknologi fuel cell berbahan bakar hidrogen.

Sebagai mobil masa depan, memang harus renda jejak karbonnya. namun yang ingin ditonjolkan Toyota dari mobil konsep terbarunya ini adalah layout interionya yang sangat fleksibel. Interiornya mengadopsi kabin berbentuk berlian sehingga menghasilkan ruang maksimal untuk penumpang bari kedua. bentuk ini juga memberi manfaat dari aerodinamis. Karena motor listrik diletakkan di roda yang ada disudut-sudut mobil, plus penambahan peredam dibagian bawah menghasilkan kensenyapan ruang interior setara mobil premium. Belum lagi manfaat dari sisi dinamis karena mobil bisa melesat dengan kecepatan tinggi dan stabilitas terbaik.

Untuk menambah kenyamanan saat berkendara, penumpang masa depan bisa menikmati beragam hiburan melalui layar sentuh yang tersebar disekujur bagian interior. Kursi-kursinya bisa diatur sesuai postur tubuh. Setiap kursi dilengkapi dengan sandaran kaki. Mobil berbahan bakar hidrogen ini bisa melaju hingga 1000 km sebelum di isi ulang. Isi ulanghaya butuh waktu 3 menit.

0 Komentar


Tambah Komentar