Intip Mercedes Benz GLA Generasi Kedua
24 June 2019
Mobilku.com - Mercedes-Benz akan meluncurkan crossover Mercedes-Benz GLA terbaru di Frankfurt Motor Show, September mendatang.
Generasi kedua ini akan menggunakan platform MFA yang juga digunakan A-Class hatchback, A-Class sedan, CLA- coupe, CLA Shooting Brake, juga SUV GLB dan MPV B-CLass.
Karena menggunakan platform yang sama, diduga spesifikasi teknis utama tidak banyak berbeda dengan A-CLass. Juga mengadopsi sistem infotainment MBUX disamping fitur keamanan yanglebih canggih dan kualitas material yang ditingkatkan.
Mesinnya akan beragam mulai dari 1.3 liter turbocharged yang dikembangkan bersama Renault-Nissan Alliance. Pilihan lain 1,5 liter diesel dan top of the range mesin bensin berkapasitas 2.0 liter.
Diluar model-model reguler, kemungkinan akan lahir GLA 45 racikan AMG. Juga GLA 35 yang sedikit dibawahnya. Seperti A-Class lain, model terbaru GLA akan diproduksi di pabrik Mercedes-Benz dai Rastatt, Jerman.