Seperti generasi terbaru Suzuki Swift, Ertiga baru juga akan dibangun diatas platform baru Heartect. Platform baru ini membantu Ertiga baru lebih ringan dan lebih rigid dibandingkan sebelumnya. Ertiga baru yang lebih besar akan menambah ruang kaki khususnya penumpang kursi baris ketiga yang sekarang ini terbilang pas-pasan.
Pembaharusan juga terlihat pada penambahan beragam fitur baru, desain interior yang lebih mewah dan dashaboard baru.
Model yang sudah berkali-kali terlihat dalam uji jalan di India ini akan tampil dengan desain bagian depan yang baru. Mulai dari desain grille, lampu utama, bumper depan dan alloy wheel baru serta lampu belakang berteknologi LED. Lampu depan juga sudah menggunakan teknologi LED untuk fungsi daytime running lights. Sementara tugas penerangan dimalam hari ada pada lampu proyektor.
Disektor mesin kemungkinan Suzuki akan mempertahankan mesin yang digunakan saat ini 1,4 liter bensin dan 1,3 DDIS diesel dengan teknologi Smart Hybrid Vehicle System (SVHS). soal transmisi, jika pada generasi pertama ini menggunakan transmisi manual dan automatic untuk versi bensin dan manual untuk versi diesel, maka pada generasi kedua, kemungkinan akan menggunakan manual dan automated manual transmission.