https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/692f1a16-6e66-4b53-afda-915b8cb798ac.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/50512b2c-2b14-4bb6-8667-edc083bb2201.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/5423af98-2123-4d9d-81b9-070068b9cee7.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/2f4c156b-dc0b-4f6a-a4f6-a85dbd742789.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/1ebfa9ac-a0b3-4471-b880-1c77e6bcac10.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/692f1a16-6e66-4b53-afda-915b8cb798ac.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/50512b2c-2b14-4bb6-8667-edc083bb2201.jpeg

China Perlahan Mulai Kalahkan Jepang Sebagai Eksportir Mobil Terbesar Di Dunia

02 January 2024

dilihat 130x

Mobilku.com - Jepang adalah negara yang telah mendominasi pasar eksport mobil selama beberapa dekade terakhir. Namun sepertinya, tak lama lagi China mulai menunjukan dominasinya sebagai eksportir terbesar di dunia.


Menurut laporan dari Nikkei Asia, laporan tersebut menunjukan jika hasil ekspor mobil China telah melampaui Jepang pada kuartal pertama tahun 2023, dan kini tampaknya Tiongkok berhasil memperluas keunggulan tersebut sepanjang tahun 2023.


Asosiasi Produsen Mobil Tiongkok (CAAM) mengatakan negara mereka telah berhasil mengekspor 4,41 juta kendaraan dari Januari hingga November 2023. Angka tersebut merupakan sebuah peningkatan sebesar 58 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun 2022.


Meskipun China belum melakukan terobosan sepenuhnya di pasar AS dan Eropa, setidaknya mereka sudah mulai menguasai pasar di Meksiko dan Rusia, sebagai langkah awal menerobos masuk ke pasar yang lebih luas.


Nikkei menulis bahwa China mengekspor 730.000 unit kendaraan ke Rusia antara bulan Januari dan Oktober, peningkatan tujuh kali lipat dari jumlah tahun 2022. Sementara di Meksiko, China berhasil mengirimkan 330.000 unit, atau meningkat sebesar 71 persen.


0 Komentar


Tambah Komentar