https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/a7de69d5-d6a7-4c97-9463-ff31b43b610d.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/a7de69d5-d6a7-4c97-9463-ff31b43b610d.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/a7de69d5-d6a7-4c97-9463-ff31b43b610d.jpeg

BB Rilis Fingerprint Scanner Pertama di Spacebar

06 March 2017

dilihat 90x




BlackBerry kembali menghadirkan produk baru yaang diluncurkan oleh perusahaan China, TCL di Mobile World Congress, Sabtu lalu. Produk baru bernama BlackBerry KEYone. Model ini kembali menghadirkan tombol fisik QWERTY yang legendaris itu.

Salah satu fitur yang menarik perhatian dan bisa diblang cerdik adalah penempatan pemindai sidik jari/fingerprint scannerpada keyboard spasi. Ini untuk pertamakalinya pemindai biometrik itu dipasang di tombol fisik. Karena memang tidak banyak ponsel yang kini menggunakan tomobl fisik QWERTY. Pemindai sidik jari yang unik ini dibuat oleh perusahan Fingerprint Cards AB yang bekerjasama dengan tim dari BlackBerry.

Dalam siaran press yang dirilis Selasa (28/2) pemindai sidik jari FPC1145 menawarkan peforma tinggi dalam bentuk yang mungul. Dalam rilis itu disebut mampu mendeteksi dan mengotensifikasi secara cepat.

BlacBerry KEYone adalah model kedua yang dilengkapi fitur pemindai sidik jari. Sebelumya adalah BlackBerry DTEK60. Menurut BlackBerry sensor FPC 1145 adalah sensor revolusioer yang bisa mengenali sidik jari dalam kondisi basah maupun kering.

BlackBerry KEYone akan dirilis April dengan harga USD549. Memiliki layar 4,5 inch dengan resolusi 1080 x 1620 pixel. Kamera belakang 12 megapixel sementara yang depan 8 megapixel. Prosesor yang menggerakkan ponsel ini adalah Qualcomm Snapdragon 625 Octa-core 2000MHz. Dengan memory 3 GB RAM, ponsel ini dilengkapi baterai 3505 mAh dan memory file 32 GB plus micro SD.

0 Komentar


Tambah Komentar