https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/2da9a660-f7a9-4c00-9b41-5e72495d9d53.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/4c46a690-3237-49a4-ae07-0f8e7e956eed.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/2d8bfa26-7c8b-497b-9608-02a04a9b54d8.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/84ba3ab3-b23d-4373-9a65-68e5c27feae6.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/c9a4a3e0-712f-4aab-93db-19ae40b432dd.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/2da9a660-f7a9-4c00-9b41-5e72495d9d53.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/4c46a690-3237-49a4-ae07-0f8e7e956eed.jpeg

Wuling Binguo EV & Neta V Tawarkan Garansi Seumur Hidup, Apa Saja Sih Syaratnya?

12 December 2023

dilihat 137x

Mobilku.com - Dua pabrikan China, Wuling dan Neta, tengah bersaing memperebutkan pangsa pasar Indonesia. Untuk menarik perhatian konsumen Tanah Air, kedua pabrikan ini bahkan berani memberikan garansi “seumur hidup” untuk mobil listriknya. 


Lantas, bagaimana cara kerja garansi kedua pabrikan ini? Benarkah garansinya benar-benar seumur hidup? Apa saja saya syaratnya ya.


Pihak Wuling memberikan garansi seumur hidup untuk mobil listrik terbarunya, yakni BinguoEV. BinguoEV memang dipasarkan dalam 2 model, yakni 333 km dan 410 km. Namun, hanya varian 410 km (tertinggi) saja yang mendapat garansi seumur hidup. 


Selain itu, syarat garansi seumur hidup itu hanya berlaku untuk unit BinguoEV yang dipesan hingga 15 Desember 2023. Program tersebut juga berlaku untuk pemilik pribadi BinguoEV dalam kondisi baru (bukan kendaraan operasional ataupun pindah tangan ke-2) dan dengan jarak tempuh maksimal 30.000 kilometer per tahunnya. Perlindungan garansi Wuling BinguoEV berlaku untuk komponen utama kendaraan listrik yang terdiri dari power battery, drive motor, dan motor control unit. 


Neta juga memberikan garansi seumur hidup terhadap model Neta V yang baru saja diluncurkan. Program garansi seumur hidup Neta V berlaku khusus untuk 2.024 konsumen pertama yang melakukan pembelian unit NETA V atau sejak mereka muncul di GIIAS 2023. Syarat lainnya, Neta V yang dibeli konsumen juga harus dipakai untuk penggunaan pribadi. Sementara itu, garansi seumur hidup pada Neta V juga mengcover komponen utama, yaitu baterai, drive motor dan control distribution system.


Neta sendiri memberikan garansi kendaraan selama 5 tahun atau 150.000 km, garansi baterai 8 tahun atau 180.000 km dan gratis perawatan berkala selama 4 tahun atau 50.000 km.




0 Komentar


Tambah Komentar