Dimasa depan WhatsApp kemungkinan akan mendambah fitur baru yang akan disambut gembira mereka yang suka sembrono saat mengirim pesan. Versi beta dari aplikasi pengirim pesan ini mengindikasikan dalam waktu dekat, pengirim bisa mencabut dan mengedit pesan yang terlanjur terikirim. Sehingga jika penerima pesan belum melihat pesan itu, anda bisa berpura-pura jika pesan sembrono itu tidak pernah ada.
Sekarang ini, pengguna hanya bisa menghapus pesan di gawainya sendiri. Jadi jika anda membuat kesalahan ketik yang memalukan atau mengirim pesan yang kemudian disesali, ya sudah...pesan akan terbaca oleh penerima pesan.
Selain menghapus teks yang terlanjur terkirim, fitur yang sedang diujicoba ini juga bisa menghapus foto maupun video yang sudah sampai di gadget penerima pesan. Fungsi edit juga akan sangat bermanfaat karena seringkali terjadi type saat kita mengirim pesan. salah ketik yang kadangkala bisa menyebabkan salah paham.
Fitur ini masih menjalani proses pengujian dan tidak jaminan fitur ini bakal diluncurkan ke versi utama yang digunakan konsumen.