Oppo akan meluncurkan ponsel terbaru Oppo R9 pada 17 Maret mendatang. Sejak awal dirancang sebagai kamera ponsel, akan menjadi salah satu unggulan Oppo di kelas menengah atas sepanjang tahun ini. Juga menjadi salah satu primadona Oppo di selang waktu sebelum flagship terbarunya di luncurkan tahun depan.
Salah satu fitur unggulan yang ditawarkan produsen ponsel China ini adalah VOOC fast charging. Oppo mengklaim dengan fitur isi baterai terbaru ini, hanya butuh waktu lima menit charging untuk bicara dua jam. Namun ini bukan teknologi Super VOOC yang diperkenalkan di Mobile World Congress di Barcelona, Februari kemarin. Super VOOC bisa mengisi penuh baterai berkapasitas 2500 mAh dalam 15 menit.
Meskipun belum dirilis secara resmi, beberapa fiturnya sudah terungkap. Nyaris informasi penting tentang ponsel ini sudah beredar. Misalnya, Oppo akan menawarkan dua pilihan yaitu R9 dan R9 Plus. Desainnya terinspirasi Apple iPhone 6 dengan cangkang logam dan sudut-sudutnya membulat. Cukup tipis, tebal R9 hanya 6,5 mm dan R9 Plus 7,4 mm, yang masuk jajaran ponsel tipis dunia. Juga dilengkapi dengan fingerprint sensor yang terintegrasi dengan tombol Home yang berbentuk oval.
Rumor tentang prosesor Snapdragon 820 dan layar resolusi 2K yang sempat beredar tampaknya hana bualan kosong. R9 menggunakan layar berukuran 5.5 inch dan R9 Plus 6 inch. Dua-duanya menggunakan teknologi AMOLED (Active-Matrix Organic Light-Emitting Diode) yang efisien, tipis, dan menghasilkan cahaya cemerlang. Layar ini menawarkan resolusi 1080p. Oppo membekali R9 dengan octa-core CPU 1.95GHz kemungkinan MediaTek Helio X10, meskipun belum ada konfirmasi. Saudaranya yang lebih besar, R9 Plus menggunakan octa-core CPU 1,8 GHz yang kemungkinan dari Qualcomm Snapdragon Series.
Keduanya memiliki memory yang cukup besar yaitu 4GB RAM yang bisa memanjakan penggunanya saat melakukan kegiatan multitasking di ponselnya. Sementara kapasitas penyimpanan file sudah lebih dari cukup untuk penggunaan normal yaitu 32 GB dan 64 GB. Ponsel ini sudah dilengkapi kamera menghadap ke belakang dengan resolusi 16 MP. Dan untuk kepraktisan, Oppo menyiapkan konektifitas dual SIM.
Selain ukuran layar dan prosesor, perbedaan besar lainnya antara R9 dan R9 Plus ada di kapasitas baterai. R9 dibekali baterai berkapasitas 2850 mAh sementara R9 Plus kapasitasnya 4120 mAh, karena itulah dia lebih tebal. Meskipun hampir seluruh spesifikasi pentingnya sudah terungkap, namun tanggal 17 masih layak ditunggu karena pada hari itu Oppo akan mengumunkan harganya. Oppo sekali lagi menegaskan posisinya di rimba raya industry ponsel dunia.