https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3080fe15-ae1d-42cc-8555-52389021f504.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3080fe15-ae1d-42cc-8555-52389021f504.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3080fe15-ae1d-42cc-8555-52389021f504.jpeg

Pesta di Seoul

08 April 2015

dilihat 100x

Seoul Motor Show tidak kehilangan pesonanya meskipun digelar dalam waktu yang bersamaan dengan dengan New York Motor Show yang lebih glamour. Korea Selatan semakin menegaskan posisinya sebagai salah satu pusat perkembangan otomotif dunia. Sedikitnya 32 brand berpartisipasi dengan menampilkan 370 mobil dalam even yang akan berlangsung hingga 12 April mendatang di Korea International Exhibition Center di Ilsan, kawasan selatan Seoul.



Lima perusahaan otomotif domestic menjadi tuan rumah dan bersaing untuk menarik perhatian pengunjung. Hyundai Motor Co. yang paling besar di antara mereka menampilkan 30 sedan dan 12 kendaraan niaga. Paket yang ditampilkan termasuk Hyundai Enduro concept, crossover dua pintu yang sudah ditunggu-tunggu. Juga Sonata plug-in hybrid electric vehicle (PHEV) dan all-new Tucson, SUV terbaru yang baru saja diperkenalkan.



Kia Motors Corp., produsen kedua terbesar sekaligus afiliasi Hyundai, mencuri perhatian lewat sedan K5 terbaru. Juga Novo Sport concept yang menonjolkan interior futuristic dan dengan fitur-fitur kenyamanan terbaik. GM Korea -dulu Daewoo- menampilkan generasi terbaru mobil kompak Chevrolet Spark yang dilengkapi dengan fitur-fitur safety dan kenyamanan terbaik. Salah satu model terlaris ini terjual lebih dari satu juta unit sejak dipasarkan 2009. Generasi terbaru yang dikembangkan oleh tim global GM itu akan diproduksi mulai paruh kedua tahun ini untuk pasar domestic dan ekspor.



Renault Samsung Motors Co. menampilkan mobil konsep Renault EOLAB PHEV untuk pertamakalinya di benua Asia. Mobil ini diklaim mampu menempuh jarak 100 km/liter. Sistem penggerak yang merupakan kombinasi mesin konvensional dan motor listrik yang di bisa di charge dari luar itu, bisa menmempuh 60 km secepat 120km/jam hanya dengan motor listrik.

Ssangyong Motor Co., perusahaan otomotif terkecil di Korea Selatan ini menampilkan sekitar 20 mobil baik produksi maupun yang masih konsep. Perusahaan yang dimiliki Mahindra and Mahindra Group ini berharap mobil konsep XAV bisa memberi kesan kuat pada pengunjung. CEO Ssangyong menjelaskan bahwal mobil konsep itu mewakili identitas mereknya, yaitu SUV dan semangat muda.



Selain brand local, merek-merek multinasional juga memamerkan model-model terbaiknya. Perusahaan otomotif terbesar Jerman, Volkswagen menampilkan Design Vision GTI Concept untuk pertamakalinya di Asia. Brand-brand lain yang tampil antaralain Yamaha Motorcycles, BMW Motorad juga sejumlah motor listrik yang bisa di uji coba konsumen.

0 Komentar


Tambah Komentar