Peluncuran LG G6 akan dilakukan dalam hitungan hari dan perhatian dunia sudah tersedot kepada ponsel yang digambarkan sebagai flagship LG tahun ini. Apakah G6 akan menjadi ponsel terbaik buatan LG tahun ini? Banyak yang membenarkan hal itu, tapi Android Pure punya pilihan lain.
Ponsel terbaik LG tahun ini bukan G6 tapi LG V30 yang akan diluncurkan pada akhir tahun ini. Ponsel ini akan lebih perkasa dari LG G6 dengan prosesor buatan Qualcomm terbaru dan terhebat yaitu Snapdragon 835.
Rumor yang beredar sekarang ini, LG G6 akan menggunakan versi yang lebih lawas yaitu Snapdragon 820 atau Snapdragon 821. LG memilih menggunakan versi lebih tua karena produksi perdana dari Snadpdragon 835 akan prioritaskan untuk flagship Samsung S8. Sehingga rival=rival yang lain seperti LG dan HTC akan menunggu untuk mendapatkan prosesor itu.
Sumber-sumber di Weibo menunjukkan ponsel ini menggunakan 6 GB RAM, konfigurasi kamera ganda baik didepan maupun dibelakang, serta DAC yang disempurnakan.
Merilis ponsel ini diakhir tahun sudah jadi tradisi untuk varian ini. LG meluncurkan V10 dan V20 masing-masing di akhir tahun 2015 dan 2016. Keduanya juga mengusung spesifikasi tertinggi dimasanya. Dimana LG V20 dianggap sebagian orang lebih impresif dibadingkan LG G5.
meluncurkan produk flagship dipenghujung tahun terbilang strategis. LG bisa lebih berkonsentrasi dalam berkompetisi dengan iPhone 8 yang diperkirakan akan diluncurkan dalam waktu yang berdekatan. Juga bisa memanfaatkan kebiasan belanja sebelum Natal konsumen di Eropa dan Amerika Serikat.
LG G6 akan diluncurkan 26 Februari Mendatang di pameran teknologi Mobile World Conference di Barcelona.