https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/1d05f359-15ce-4308-a75a-35238a02951a.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3cfb1629-29fd-456f-97dc-0cab59f74e2f.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/cb98e089-fbd5-40d2-9376-22f3c70e818e.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/ddb62b53-be57-42b3-91e7-1e4802a72210.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/a6ed0b96-c4d3-4d78-857c-e65895da9be6.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/1d05f359-15ce-4308-a75a-35238a02951a.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3cfb1629-29fd-456f-97dc-0cab59f74e2f.jpeg

Jadi Mobil Hybrid Kedua, Hyundai Resmi Merilis Tucson Hybrid Di Indonesia

22 November 2024

dilihat 16x

Mobilku.com - Hyundai Motors Indonesia (HMID) secara resmi merilis new Tucson di Indonesia, Kamis (21/11). Perusahaan menawarkan dua pilihan varian, yaitu Hybrid Electric Vehicle (HEV) dan Internal Combustion Engine (ICE).


Ju Hun Lee selaku President Director PT Hyundai Motors Indonesia mengatakan Tucson telah menjadi pilihan utama untuk kategori SUV-C untuk terus memberikan pilihan produk terbaik bagi konsumen.


Hyundai Tucson dibekali dengan desain yang diklaim lebih elegan. Bagian depan SUV ini menciptakan impresi yang menegaskan kesan modern khas mobil Hyundai, dengan parametric jewel hidden signature LED lamps dan bold and wider radiator grille.


New Tucson memiliki dimensi panjang 4.640 mm, lebar 1.865 mm, tinggi 1.665, dan wheelbase 2.755mm dengan kapasitas bagasi 582 liter. Pada bagian kaki-kaki dibekali alloy wheels berukuran 18 inci atau 19 inch.Sedangkan belakangnya menggunakan LED rear combination lamp dan Wide Center lamp yang memanjang di bagian tailgate.


Selanjutnya di interior New Tucson didesain lapang memberi keleluasaan bagi pengemudi dan penumpang. Selain itu dilengkapi panoramic curved display yang membuat tampilan interior semakin berkelas.


Terdapat juga fitur heated and ventilated seat yang bisa menghangatkan atau menyejukkan pengemudi dan penumpang sesuai kebutuhan, ditambah dengan fitur 8-way power adjustable seats dan lumbar support pada kursi pengemudi dan penumpang.


Dapur pacu New Tucson dirancang dengan mesin lebih tangguh dan performa yang lebih bertenaga dibandingkan seri Tucson sebelumnya.


Varian Hybrid Electric Vehicle (HEV) dilengkapi mesin G1.6 T-GDi yang mampu menghasilkan tenaga maksimal 231 Hp dan torsi maksimum 367 Nm saat bekerja bersamaan dengan sistem hybrid-nya.


Untuk opsi Internal Combustion Engine (ICE), dibekali mesin berbahan bakar bensin G2.0 MPi sanggup menghasilkan tenaga 153 Hp pada 6.200 RPM dan torsi maksimum 192 Nm.


New Tucson hadir di Indonesia dengan berbagai pilihan warna, yaitu Creamy White Pearl, Ultimate Red Metallic, Phantom Black Pearl, dan Titan Gray Metallic. Ada juga Pine Green Matte, dengan biaya tambahan sebesar Rp3,5 juta. 


Mobil ini sudah tersedia di seluruh dealer resmi Hyundai secara nasional dengan harga sebagai berikut (OTR Jakarta):

● New Tucson G1.6 T-GDi Hybrid: Rp743 juta

● New Tucson G2.0 MPi: Rp632 juta.




0 Komentar


Tambah Komentar