https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/457e127b-b86c-4fcc-8466-d4def58698c0.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/0f32d3cd-677c-4057-888f-cb459d7e19fb.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/1f7e5c67-80e8-4e7a-98ad-ff9f9aa43bfe.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/7633ba03-fe53-4665-ade4-0d830e47bedc.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/44bec9e0-818b-41b3-8c9c-954b58051806.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/457e127b-b86c-4fcc-8466-d4def58698c0.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/0f32d3cd-677c-4057-888f-cb459d7e19fb.jpeg

Elon Musk Janji Tesla Roadster Generasi Terbaru Bakal Rilis Akhir Tahun Ini

29 February 2024

dilihat 135x

Mobilku.com - Dalam cuitan terbarunya, CEO Tesla Elon Musk mengatakan model produksi untuk Tesla Roadster terbaru akan siap diungkap pada akhir tahun 2024 dengan target pengiriman pada tahun 2025 mendatang.


Elon memberikan pembaruan pada Selasa malam melalui akun X pribadinya, di mana dia mengungkapkan spesifikasi Roadster baru telah ditingkatkan secara signifikan sejak konsep aslinya terungkap pada tahun 2017. Dia bahkan mengatakan SpaceX juga akan terlibat dalam hal desain, terutama agar Tesla Roadster terbaru ini mampu melesat dari waktu 0-97 km kurang dari 1 detik.


Saat pertama kali meluncurkan konsepnya, Tesla mencatat waktu sprint 0-97 kmh dalam 1,9 detik. Jika SpaceX yang biasa membuat roket ikut serta, maka catatan waktu dibawah 1 detik sepertinya mungkin terjadi.


Pada pengungkapan tahun 2017, Tesla mengatakan bahwa harga Roadster terbaru akan mulai dari $200.000 untuk versi standar, dan $250.000 untuk model  edisi terbatas. Sayangnya, belum ada informasi apakah Tesla bakan mengubah harga tersebut atau tidak.


Roadster generasi kedua bukan satu-satunya Tesla baru yang sedang dikerjakan. Musk pada tahun 2022 mengumumkan rencana untuk platform generasi berikutnya yang memungkinkan perusahaan meluncurkan model yang lebih kecil dari Model 3 dan Model Y, dengan harga lebih rendah.




0 Komentar


Tambah Komentar