05 December 2023
dilihat 122x
Mobilku.com - BYD telah mencapai tonggak sejarah penting ketika kapal kargo buatan mereka, Ro-Ro Explorer 1, yang telah menyelesaikan uji coba berlayar perdana selama tujuh hari di Yantai, Shandong, China.
Kapal kargo tersebut buatan Guangzhou Shipbuilding Internasional yang merupakan salah satu anak perusahaan BYD. Kapal ini adalah bagian dari seri PCTC dan memiliki panjang mencapai 200 meter, lebar 38 meter, dengan kecepatan berlayar 18,5 knot (34,3 km/jam).
Yang membuat kapal ini berbeda adalah penggunaan energi yang lebih ramah lingkungan dalam setiap pelayarannya. Selain itu, kapal ini juga sudah dilengkapi sistem baterai dan generator poros untuk pertama kalinya.
Setelah seluruh rangkaian uji coba nya selesai, BYD dijadwalkan akan menjadi pemilik kargo pertama yang menggunakannya untuk logistik. Kehadiran kapal kargo ini diharapkan dapat mengatasi tantangan logistik yang sudah lama dihadapi oleh perusahaan pelayaran Eropa, sehingga menghadirkan terobosan besar dalam transportasi laut.
Laporan dari tahun lalu mengisyaratkan afiliasi BYD mempertimbangkan untuk memesan delapan kapal yang masing-masing mampu mengangkut 7.700 mobil. Enam kapal telah dikonfirmasi untuk dibangun, dengan dua tambahan sebagai pesanan opsi.
Jika digabungkan, kontribusi dari galangan kapal di Yantai dan Guangzhou diperkirakan akan menambah sepuluh armada kapal ro-ro, dengan total investasi yang dikeluarkan hampir $ 5 milyar
Investasi strategis di bidang logistik maritim sejalan dengan perluasan kehadiran BYD di pasar luar negeri. Pada bulan November 2023 saja, BYD mencapai rekor ekspor mobil bulanan tertinggi, mencapai 30,629 kendaraan listrik (EV).
Ekspor mobil kumulatif pada tahun ini melonjak menjadi 206.679 unit, meningkat empat kali lipat dibandingkan tahun lalu. Pengoperasian kapal kargo terbaru ini akan menjadi komponen kunci dalam hal ini
0 Komentar
Tambah Komentar