03 May 2024
dilihat 146x
Mobilku.com - Honda biasanya sangat pandai dalam memberi nama mobil yang mudah diingat oleh konsumen seperti Civic, Accord, Prelude, dan Odyssey.
Dibalik semua nama-nama iconic diatas, lalu munculah mobil bernama "e:Ny1" di yang dijual Eropa dan China. Bagaimana menyebut mobil tersebut? Sepertinya banyak orang yang bingung untuk menyebut, menulis, ataupun mengingatnya.
Nama e:Ny1 mungkin tampak seperti sesuatu yang cerdas dan futuristik, tetapi ini adalah kombinasi huruf dan angka yang membingungkan yang dimaksudkan untuk menunjukkan mobil listrik (e:N) yang diproduksi dalam kemitraan.
Menurut laporan dari media China, Honda telah mendaftarkan penggantian nama dan akan menghilangkan awalan e:N di semua kendaraan listriknya di pasar China karena pelanggan tidak bisa mengucapkannya.
Sistem baru ini akan beralih ke konvensi penamaan yang lebih sederhana yaitu satu huruf dan satu angka, menjadikan e:Ny1 menjadi Y1 sederhana. Sayangnya bagi pelanggan, keputusan ini diambil setelah mobil bernama e:NS2 diluncurkan.
Selain Honda, Jaguar juga menawarkan E-Pace dan I-Pace listrik yang penamaannya hampir mirip dan membingungkan. Mercedes masih menjual sedan bernama EQS dan SUV bernama EQS SUV secara berdampingan.
0 Komentar
Tambah Komentar