https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/8b525734-8969-471b-85b8-cf1b402eb472.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/0d1a3e1d-8cbf-46b1-bf19-a2c6d268bd2e.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/7f213697-c0d0-45e6-b284-db19ba65be7d.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/5609cc8b-1d90-4a10-ac0e-05ad59d98cd8.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/06718803-c7ed-4ec2-ab66-60957283ffc0.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/8b525734-8969-471b-85b8-cf1b402eb472.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/0d1a3e1d-8cbf-46b1-bf19-a2c6d268bd2e.jpeg

Bakal Produksi Di China, Versi EV Dari Mazda 6 Terkonfirmasi Akan Segera Tiba

21 March 2024

dilihat 130x

Mobilku.com - Pengganti Mazda 6 dilaporkan akan segera hadir menjadi sebuah mobil listrik. Akan tetapi, EV dari Mazda 6 ini akan dikembangkan di Tiongkok menggunakan platform khusus buatan China.


Belum lama ini beredar di internet sebuah paten merek dagang nama Mazda EZ-6 di China. Jika berbicara Mazda China, kemungkinan besar mobil ini akan diproduksi oleh Changan Mazda dan dirumorkan debut di acara Beijing Motor Show April mendatang.


Dari acara presentasi oleh Changan Mazda, sebuah slide memperlihatkan mobil baru dengan nama kode J90A yang akan diluncurkan pada tahun 2024. Lalu ada mobil dengan nama kode J90K yang tertulis akan diluncurkan pada tahun 2025. Keduanya akan menawarkan pilihan powertrain listrik dan range-extender. Selain itu, Changan Mazda juga akan memperkenalkan dua produk lebih lanjut pada tahun 2026 yang saat ini hanya disebut sebagai NEV SUV dan NEV CAR.


Dalam presentasinya kepada media, Changan Mazda mengatakan pihaknya ingin secara aktif mempromosikan ekspor model listrik yang diproduksi di Tiongkok sambil juga menjajaki peluang kerja sama di luar negeri dengan produsen mobil lain.


Changan Mazda dilaporkan akan menggunakan platform EPA1 Changan, yang mendukung powertrain hybrid dan listrik, alih-alih Arsitektur SkyActiv Scalable EV Mazda yang akan datang atau Arsitektur SkyActiv Multi-Solution Scalable.




0 Komentar


Tambah Komentar