06 May 2024
dilihat 142x
Mobilku.com - Pengoperasian angkot listrik di Kota Bogor, Jawa Barat, kabarnya sudah masuk fase evaluasi oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bogor. Setidaknya ada dua hal yang jadi perhatian yakni pintu kerap error dan warga mengeluh AC kurang dingin.
Kepala Dishub Kota Bogor Marse Hendra Saputra mengatakan evaluasi secara keseluruhan meliputi jumlah penumpang, unit angkot listrik, kenyamanan dan alat-alat yang tersedia.
"Kami lihat nanti hasil evaluasi minggu depan, mudah-mudah bisa ada perubahan dari hasil jumlah penumpang yang terjadi di angkot listrik itu sendiri," ujar Marse di Bogor, Sabtu (4/5), diberitakan Antara.
Angkot listrik ini menggunakan sistem pembayaran nontunai dan awalnya hanya bisa menggunakan kartu uang elektronik. Menurut Marse keterbatasan ini yang menyebabkan jumlah penumpang minim, tetapi setelah jenis kartu bertambah mulai terasa peningkatan walau belum banyak.
Marse juga mengungkap, dari sisi kenyamanan, dua hal jadi sorotan yaitu soal pintu dan AC. "Pintunya beberapa kali error karena mungkin sering buka tutup jadi nanti bagian dari evaluasi. Kami juga sudah sampaikan kepada operator dan pemilik unit untuk bisa ditingkatkan dari sisi kapasitas dan kualitas AC di dalam kendaraan," kata Marse.
Sejauh ini terdapat lima angkot listrik yang telah diuji coba di Bogor sejak 4 April 2024 lalu. Angkot ini dinamakan Alibo alias angkot listrik kota Bogor. Kelima unit yang menggunakan basis DFSK Gelora E ini sudah melayani rute Cidangiang-Suryakencana dan rencananya uji coba berjalan hingga tiga bulan. Alibo hanya berhenti di tempat yang disediakan serta dilengkapi CCTV dan GPS.
0 Komentar
Tambah Komentar