https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/266f099a-c7a6-49b2-864f-64a51e6cf8e2.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/7123dbaa-1e16-4f84-9a55-b5674320a2b2.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/c31e6de9-f3ad-4adb-a75a-532632a23ab3.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/5693320d-a939-49fa-8165-748aef22ea35.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/097485c0-5118-4966-a59d-88c075a1ff26.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/266f099a-c7a6-49b2-864f-64a51e6cf8e2.jpeg
https://mobilku.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/7123dbaa-1e16-4f84-9a55-b5674320a2b2.jpeg

2026 Toyota GR Starlet Bisa Jadi GR Paling Terjangkau Yang Pernah Ada

09 September 2024

dilihat 130x

Mobilku.com - Divisi Gazoo Racing Toyota dilaporkan tengah mengembangkan model berpenggerak roda depan untuk kompetisi Rally 4 dan versi jalan raya.


Model subkompak baru yang kabarnya didasarkan pada Yaris ini, direncanakan akan meluncur pada tahun 2026. Model ini bisa mencakup versi spesifikasi Rally 4 dan GR Starlet jalan raya, yang siap untuk memeriahkan jajaran hot hatch Toyota.


Menurut laporan dari media Jepang, Starlet generasi terbaru ini akan dibuat menggunakan platform TNGA-B milik Yaris tetapi dengan ukuran yang lebih kecil. Mobil hatchback lima pintu ini diperkirakan memiliki panjang sekitar 3.850 mm, membuatnya 90 mm lebih pendek dari Yaris.


Selain versi standar, Toyota diyakini tengah mengembangkan mobil reli untuk kategori WRC Rally 4 berpenggerak dua roda. Versi GR ini diharapkan akan mendapatkan sentuhan GR secara penuh, yang menampilkan body kit sporty yang khas, sasis yang ditingkatkan untuk pengendalian yang lebih tajam, dan mesin yang lebih bertenaga.


Untuk dapur pacunya, laporan tersebut mengatakan bahwa Starlet akan dilengkapi mesin tiga silinder 1,3 liter turbocharged yang dibuat berdasarkan mesin 1,6 liter GR Yaris dan GR Corolla yang populer. Unit yang diperkecil ini dapat menghasilkan sekitar 150 tenaga kuda (112 kW) dan menyalurkan tenaga ke as roda depan melalui transmisi manual enam percepatan.


Perkiraan harga Toyota GR Starlet di Jepang diyakini berkisar antara 2,5-2,8 juta Yen atau setara dengan Rp 270 jutaan, meskipun angka-angka ini harus diambil dengan sedikit keraguan.




0 Komentar


Tambah Komentar